Thursday, April 15, 2010

tumis tempe kacang panjang


bahan :
kacang panjang, potong2
tempe, potong2

bumbu diiris :
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
1 bh cabe merah
1/2 bh tomat
1 cm jahe
1 cm lengkuas
garam
gula
air secukupnya

cara :
tumis bawang merah hingga harum, lalu masukkan bawang putih, jahe dan lengkuas, tumis lagi, lalu beri air secukupnya, masukkan tempe, masak dengan api kecil hingga bumbu meresap, lalu masukkan kacang panjang, masak hingga matang, angkat dan sajikan.

Wednesday, April 14, 2010

mangut kacang panjang


bahan : 1 ikat kacang panjang, potong2

bumbu halus :
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt ketumbar
1 bh cabe merah
1 sdt kunyit bubuk
3 bh kemiri
1/2 bh tomat
1 cm jahe
garam
gula

air secukupnya
minyak goreng secukupnya untuk menumis


cara : cuci bersih kacang panjang, sisihkan. tumis bumbu halus hingga harum, lalu beri air secukupnya, masak hingga mendidih, kemudian masukkan kacang panjang dan masak hingga matang. angkat dan sajikan.

vegetable spring roll


bikinnya gampang banget...

spring roll isi sayuran

bahan :
spring roll pastry
kol, iris tipis
wortel, iris tipis
daun bawang, iris tipis

bumbu :
bawang bombay, cincang halus
bawang putih, cincang halus
merica
garam
gula

caranya :
untuk isi : tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum, kemudian masukan sayuran, aduk2, lalu masukan merica, garam dan gula, masak sampai sayuran agak layu, angkat sisihkan. biarkan agak dingin.

penyelesaian :
siapkan kulit spring roll lalu isi dengan tumis sayuran, kemudian lipat seperti melipat amlop. lalu goreng hingga kekuningan. angkat.

puding labu kuning



BAHAN :

1 liter santan (1 butir kelapa)
150 gram gula pasir
2 bungkus agar-agar bubuk warna putih
300 gram labu kuning kukus dihaluskan (aku pake blender)
2 lembar daun pandan (aku gak pake)

kocok kaku :

4 putih telur
50 gram gula pasir

CARA MEMBUAT

1. Rebus santan, gula pasir, agar-agar, dan labu kuning, sambil diaduk hingga mendidih. Sisihkan.
2. Dalam wadah lain, kocok putih telur sampai berbusa. Tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil dikocok sampai kaku dan putih. Tuang adonan agar-agar hangat ke dalam putih telur sambil terus dikocok. Tuang ke dalam loyang yang telah dibasahi. Dinginkan hingga beku lalu potong-potong.

sumber dari sedap sekejap